Diresmikan Bupati: SMM Rampungkan Pembangunan Balai Dusun di Belitung Timur


AGRICOM, BELITUNG TIMUR – PT Sahabat Mewah dan Makmur (SMM), anak perusahaan PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJ) yang berlokasi di Kabupaten Belitung Timur, telah merampungkan  pembangunan Balai Dusun di Dusun Air Ruak Dua, Desa Simpang Tiga, Kabupaten Belitung Timur.

Peresmian Balai Dusun ditandai dengan penandatanganan Prasasti oleh Drs. Burhanudin, Bupati Belitung Timur dan Juli Wankara Purba, Direktur Utama SMM pada Sabtu (27/07).

Juli Wankara Purba dalam sambutannya mengatakan, dengan diresmikannya Balai Dusun Air Ruak Dua ini maka diharapkan dapat menjadi ruang untuk mengembangkan potensi masyarakat, khususnya generasi muda. SMM berkomitmen untuk terus mendukung pembangunan desa, tidak hanya dari sisi infrastruktur, tetapi juga melalui berbagai program pemberdayaan, serta dapat mempererat ada kolaborasi positif antara SMM dengan pemerintah daerah dan masyarakat Desa Simpang Tiga.

BACA JUGA: Harga Karet Sicom Kembali Naik pada Selasa 30 Juli 2024

Harga Minyak Sawit (CPO) di Inacom Naik Tipis pada Senin, 29 Juli 2024

“Kemitraan yang kuat antara SMM dan Desa Simpang Tiga telah membuahkan hasil nyata dengan selesainya pembangunan Balai Dusun Air Ruak Dua. Fasilitas ini bukan hanya menjawab kebutuhan akan ruang pertemuan, tetapi juga menjadi landasan untuk pengembangan berbagai program pemberdayaan masyarakat. Melalui kolaborasi yang berkelanjutan, SMM berkomitmen untuk mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di desa ini, sejalan dengan salah satu nilai perusahaan, yaitu Continuous Improvement,” jelas Juli Wankara Purba, dalam ketererangan resmi yang diterima Agricom.id.

Acara peresmian Balai Dusun juga dihadiri oleh beberapa Pemerintah Daerah lainnya. Kepala Desa Simpang Tiga, Wasni, menyambut baik selesainya pembangunan balai dusun ini. Wasni melihat potensi besar yang dapat dikembangkan dari fasilitas baru ini. Dengan adanya balai dusun, diharapkan akan semakin banyak kegiatan positif yang dapat diselenggarakan, seperti pelatihan kewirausahaan, kegiatan seni budaya, dan forum diskusi.

“Peresmian Balai Dusun disambut gembira oleh masyarakat Desa Simpang Tiga. Dengan adanya balai dusun, saya berharap ke depan akan semakin banyak kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dapat diselenggarakan, seperti pelatihan kewirausahaan, kegiatan seni budaya, dan forum diskusi. Selain itu, diharapkan para generasi muda yang kreatif akan semakin terfasilitasi untuk berkumpul dan mengembangkan diri dengan berbagai kegiatan positif,” ujar Wasni.

BACA JUGA: BPS Terima Kunjungan UN untuk Pendampingan Teknis Pengumpulan Data Beras dengan Teknologi EO

Sementara itu Drs. Burhanudin, selaku Bupati Belitung Timur sangat mengapresiasi pembangunan Balai Dusun Air Ruak Dua yang telah diselesaikan oleh SMM. Beliau melihat kerjasama yang baik antara perusahaan, pemerintah daerah, dan masyarakat sebagai kunci untuk menciptakan perubahan positif yang berkelanjutan. Bupati berharap pembangunan ini dapat mendorong masyarakat menjadi lebih kreatif dan inovatif, sehingga Belitung Timur semakin maju.

“Dengan diresmikannya Balai Dusun Air Ruak Dua, masyarakat kini memiliki tempat untuk berkumpul dan berkreasi. Ini adalah bentuk nyata dukungan SMM dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah ini. Saya berharap dengan adanya fasilitas baru ini, diharapkan dapat menjadi wadah bagi masyarakat untuk mengembangkan potensi dan berkarya, sehingga dapat menjadikan Belitung Timur yang Bangkit dan Berdaya,” jelas Drs. Burhanudin.

Drs. Burhanudin juga menambahkan bahwa SMM telah menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program, seperti pembinaan Kelompok Kerajinan Daun Lais dan kemitraan ekonomi lainnya. Dalam pengembangan program pembinaan Kelompok Kerajinan Daun Lais, SMM juga mendukung dengan penanaman tanaman lais di area konservasi sungai yang dikelola oleh perusahaan. Selain itu, perusahaan juga menjalin kemitraan dengan Koperasi Mitra Anugrah (KMA) di Dusun Air Ruak, yang telah berhasil memperoleh hasil kebun perdana pada tahun 2024. (A3)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS.


TOP