AGRICOM, JAKARTA - Harga minyak kelapa sawit mentah (CPO) di Indonesia Commodity Market (Inacom) atau PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) yang berlokasi di Dumai ditutup sebesar Rp 14.721 per kg pada hari Jumat, 25 Oktober 2024.
Harga ini mengalami kenaikan sebesar Rp 214 per kg dari harga hari Kamis yang sebesar Rp 14.507 per kg. Sedangkan di Teluk Bayur harga CPO ditutup sebesar Rp 14.591 per kg, dan di Talang Duku sebesar Rp 14.521 per kg.
BACA JUGA:
- Harga Minyak Sawit Mentah (CPO) di Inacom Naik Rp 170 pada Kamis 24 Oktober 2024
- Harga Karet di SGX Sicom Naik Rp 211 pada Jumat 25 Oktober 2024
Sementara di Malaysia, meskipun harga kontrak CPO di Bursa Malaysia Derivatives Exchange turun pada hari Jumat, 25 Oktober, harga mingguan mengalami tren kenaikan selama 16 bulan berturut-turut karena kenaikan harga minyak nabati lainnya.
Harga kontrak referensi CPO (FCPOc3) untuk pengiriman Januari 2025 di Bursa Derivatif Malaysia turun RM 16 per ton atau sekitar 0,35% menjadi RM 4.587 per metrik ton di tengah hari. (A3)